Kota Bogor, Jawa Barat, adalah salah satu wilayah #DiIndonesiaAja yang selalu menyambut perayaan Cap Go Meh dengan cara yang sangat meriah. Bahkan, sejak tahun 2009 silam, Kota Hujan rutin melangsungkan Cap Go Meh (CGM) Bogor Street Festival. Apakah tahun ini gelaran ini bakal hadir lagi? Jawaban iya dan berikut ini adalah beberapa informasi penting terkait CGM-Bogor Street Festival 2022.

 

CGM-Bogor Street Festival 2022 dikemas dalam dua kegiatan utama


Sebagai salah satu perhelatan akbar yang diselenggarakan hampir setiap tahun, CGM-Bogor Street Festival sudah menyiapkan inovasi dan adaptasi terhadap situasi pandemi. Dengan tema “Embracing Diversity”, event ini akan menghadirkan dua kegiatan utama secara virtual. Yuk, kita bahas satu per satu apa saja rangkaian acaranya!

Pertama, akan ada acara doa bersama lintas agama yang dipimpin langsung oleh enam tokoh masing – masing agama yang ada di Indonesia, bertempat di Vihara Dhanagun. Lalu, akan ada juga pementasan seni budaya dari beberapa daerah yang akan ditampilkan. Nah, acara utama yang kedua adalah ruwatan.


Kegiatan ini dimulai dari Vihara Dhanagung hingga sepanjang Jalan Suryakencana oleh barisan Kie Lin, Liong, Barong, dan budayawan Kasundan.

Buat menikmati seluruh pertunjukan itu, kamu enggak perlu berdesak-desakan atau datang langsung ke Kota Bogor, Jawa Barat. Cukup di rumah aja dan pantengin kanal YouTube CGM-Bogor Street Festival pada tanggal 15 Februari 2022 pukul 17.00 WIB. Ingat-ingat ya jam dan tanggalnya, jangan sampai ada momen seru yang kamu lewatkan!

 

Meriah tapi tetap tata protokol kesehatan


Menerapkan protokol kesehatan adalah kewajiban bagi semua event yang diadakan #DiIndonesiaAja, enggak terkecuali CGM-Bogor Street Festival 2022. Vihara Dhanagun sebagai lokasi acara, telah disemprot disinfektan sebelum digunakan dan pintu vihara juga ditutup supaya enggak ada kerumunan. Hanya tamu undangan saja yang diizinkan masuk ke lokasi acara.

Para tamu dan seluruh pihak yang terlibat pun harus sudah mendapatkan vaksin Covid-19 dosis kedua yang dibuktikan melalui aplikasi Peduli Lindungi. Mereka juga harus memeriksa suhu tubuh dan saturasi oksigen sebelum masuk lokasi penyelenggaraan. Selama di dalam lokasi penyelenggaraan, semua orang juga wajib pakai masker, cuci tangan secara berkala, dan menjaga jarak.

 

Kilas balik CGM-Bogor Street Festival 2020 yang dimeriahkan 1000 penampil


Tahun 2021 silam, CGM-Bogor Street Festival enggak diadakan karena pandemi. Namun, pada perayaan Cap Go Meh tahun 2020, event ini sukses digelar. Dimulai dari siang hingga malam hari, masyarakat disuguhi penampilan marching band, paskibraka, marawis, serta parade seni dan budaya nusantara. Sekitar 1000 penampil dari berbagai daerah ikut unjuk kebolehan.


Acara yang dilangsungkan pada 8 Februari 2020 di sepanjang Jalan Suryakencana hingga Jalan Siliwangi itu makin meriah berkat hadirnya 40 barongsai dan 16 liong. Terbayang gak sih oleh kalian betapa seru dan meriahnya penyelanggaraan acara tersebut?

 

Aktivitas Favorit Wisatawan di Kota Bogor

Pengen jalan-jalan ke Kota Bogor, Jawa Barat, tapi masih belum ada ide mau ngapain aja dan kemana aja? Enggak perlu bingung lagi, langsung mantapkan hati buat menjajal berbagai aktivitas seru di tiga destinasi paling populer di Kota Hujan. 

 

1.  Olahraga di Kebun Raya Bogor


Enggak ada tempat yang lebih nyaman buat olahraga selain tempat dengan udara sejuk dan pemandangan hijau. Setuju enggak? Nah, Kebun Raya Bogor punya kriteria tersebut. Kamu bisa jogging atau bersepeda mengelilingi kebun raya di pagi hari. Kalau malas bawa sepeda sendiri, kamu bisa sewa di Kebun Raya Bogor. Asyik banget, kan?  

 

2.  Menyusuri sungai buatan dengan perahu kano di De Voyage


Destinasi wisata #DiIndonesiaAja makin inovatif. Salah satunya adalah kamu bisa nyobain sensasi naik perahu kano di atas sungai ala Venesia di De Voyage Bogor. Di sini, kamu bisa berfoto dengan latar belakang berbagai bangunan ikonis dari Eropa. Ada Menara Eiffel, kincir air khas Belanda, jembatan cinta, dan masih banyak lagi lainnya.

 

3.  Nyobain kuliner legendari di Jalan Suryakencana


Selain menjadi salah satu lokasi penyelenggaraan CGM-Bogor Street Festival 2022, Jalan Suryakencana dikenal sebagai salah satu tempat berburu aneka kuliner legendaris khas Bogor. Mulai dari martabak Encek yang empuk, lumpia basah Gang Aut yang sudah ada sejak tahun 1972, es pala Pak Ujang, hingga cungkring Pak Jumat, semuanya dapat ditemukan di sepanjang jalan ini.

 

Kalau melihat dari bocoran acara dan kilas baliknya, CGM-Bogor Street Festival 2022 pasti enggak kalah semarak. Terlebih lagi acara ini mendapat dukungan langsung dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk membantu para seniman, pelaku usaha, hingga pelaku pariwisata. Pastikan kamu udah ingat jam, tanggal, dan link buat nonton, ya!

Buat kamu yang berencana liburan ke Bogor atau beraktivitas di luar rumah, pastikan untuk taat sama protokol kesehatan 6M. Tetaplah memakai masker, mencuci tangan, menjauhi kerumunan, mengurangi mobilitas dan juga menghindari makan bersama. Ada yang belum mendapatkan vaksin Covid-19? Ayo, disegerakan supaya lebih aman dalam beraktivitas dan berwisata.