Golf belakangan menjadi salah satu olahraga yang digemari banyak orang. Selain bisa melatih fokus dan mengasah strategi, ternyata golf pas banget dijadikan aktivitas penghilang penat dan penenang pikiran lho. Kalau kamu salah satu pencinta golf juga, wajib kenalan nih sama event olahraga kece bernama GOTTONG. 

Event ini merupakan rangkaian dari Indonesia Golf Triathlon Series pertama di Indonesia! Kamu bukan hanya bisa main golf, tapi juga berkesempatan mengikuti cabang olahraga lain seperti bersepeda dan lari. Wah, baru membayangkannya aja udah seru banget. 

Yuk, cari tahu rangkaian lengkapnya berikut ini!
 

Rangkaian acara GOTTONG (Golf Triathlon Tanpa Nongkrong) pertama di Indonesia

Peserta Golf Triathlon GOTTONG series pertama di Indonesia

Kalau biasanya lomba triatlon terdiri dari renang, sepeda, dan lari, kini ada cabang olahraga lain yang juga masuk dalam rangkaian triatlon, yaitu golf. GOTTONG (Golf Triathlon Tanpa Nongkrong) sendiri merupakan event olahraga yang mempertandingkan balap sepeda, lari, dan golf secara berurutan. Pada seri pertamanya, GOTTONG diadakan di Imperial Klub Golf Karawaci, Tangerang, dengan detail ketentuan lintasan sepeda sepanjang 27 kilometer, lintasan lari 5 sejauh kilometer, dan golf sebanyak 18 hole.

Peserta Golf Triathlon GOTTONG series pertama di Indonesia

Meskipun baru kali pertama, namun event bergengsi ini dihadiri oleh atlet hingga publik figur yang juga hobi main golf nih, seperti Muhammad Farhan (Celebrity Presenter),  Danny Masrin (Atlet Golf Profesional Indonesia), Kelly Tandiono (Actress, Model, Sport Influencer), dan Gina Aditya (Actress & Model).

Peserta Golf Triathlon GOTTONG series pertama di Indonesia

Keseluruhan acara yang didukung secara penuh oleh Kemenparekraf tersebut berlangsung dengan lancar dan nyaman berkat penerapan protokol kesehatan yang ketat, mulai dari pembatasan jumlah peserta, pengisian formulir peserta terkait pertanyaan seputar kesehatan, mengatur jam pertandingan, membatasi jarak antara satu peserta dengan peserta lainnya, penggunaan masker, dan penyediaan spot-spot mencuci tangan. 

Penasaran gimana keseruan GOTTONG (Golf Triathlon Tanpa Nongkrong) seri pertama? Tonton ulang keseruannya di sini!
 

Mau coba pengalaman triatlon golf unik ini? Ikut GOTTONG (Golf Triathlon Tanpa Nongkrong) seri ke-2 ya!

Peserta Golf Triathlon GOTTONG series pertama di Indonesia

Buat kamu yang udah nggak sabar mau ikutan keseruan event olahraga ini, jangan khawatir karena akan ada GOTTONG (Golf Triathlon Tanpa Nongkrong) seri ke-2 yang direncanakan hadir di awal bulan Agustus mendatang dengan Bandung sebagai venue. Detail rute yang akan diperlombakan antara lain, rute sepeda sejauh 30 km, rute lari 5,5 km dan golf 18 holes.

Perpaduan cabang olahraga dalam event GOTTONG termasuk olahraga mandiri yang bisa dilakukan tanpa keharusan saling berinteraksi satu sama lain. Jadi jelas aman banget buat kamu yang cari kegiatan sehat di tengah pandemi seperti sekarang nih. Tubuh tetap sehat dan keamanan serta kenyamanan bersama juga tetap menjadi prioritas utama. Setuju?
 

Destinasi kece di sekitar Tangerang yang wajib untuk dikunjungi
 

Destinasi wisata keluarga Tangerang, Cisadane Walk, Banten

Kalau cari referensi ide jalan-jalan nanti, ada wisata keluarga di Tangerang yang cocok jadi pilihan. Destinasi ini termasuk jelajah kuliner, tempat santai, hingga spot kekinian yang instagrammable abis. Atau kamu juga bisa beralih ke tempat bernuansa alam di destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi saat akhir pekan. Buat kuliner enak, kamu bisa pesan, kuliner legendaris khas Jakarta dengan ojek online lho. Pokoknya praktis dan lengkap banget deh!

Nah, tapi ada hal lain yang nggak kalah penting nih, jangan lupa untuk mematuhi protokol kesehatan 6M dengan memakai masker, mencuci tangan secara berkala, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas, dan menghindari makan bersama. Dengan begini kita akan melindungi diri sendiri dan orang-orang yang kita cintai!