Surganya Wisata Kuliner, Jelajahi Setiap Kota dan Pulau Berikut Ini

 

Wisata jenis apa yang dapat dipastikan selalu ada di setiap kota atau destinasi? Apakah wisata alam? Atau wisata belanja? Yang jelas, dimanapun kamu berkunjung, agenda wisata kuliner tidak akan bisa lepas dari agenda. Sebab jenis wisata ini pasti akan ditemukan, berkat buah dari kebudayaan yang beragam di Indonesia.

Persebaran dan kekayaan kuliner nusantara sudah menjadi daya tarik umum di setiap destinasi wisata. Terlebih jika kamu berkunjung ke luar Jawa, seperti pulau Sumatera, Sulawesi, Kalimantan, Bali, NTT, NTB, Maluku, hingga Papua, semua menyimpan kuliner khasnya masing-masing, dan siap dicicipi saat kamu berkunjung ke sana.

Nah, agar mendapat sedikit gambaran tentang kekayaan kuliner Indonesia yang wajib jadi agenda wisata, kamu bisa simak beberapa rekomendasi lokasi wisata kuliner di bawah ini.

 

Wisata Kuliner di Manado

Kombinasi ikan segar dengan sambal dabu-dabu mungkin akan jadi buruan utama yang sempurna untuk menyambut kedatanganmu di sana. Rasa ikan yang masih sangat lezat, paduan sambal segar dan pedas yang menggigit, memastikan siapa saja yang menyantapnya merasa kenyang dan puas.

Sederet makanan lain siap menjadi opsi untuk kamu yang ingin mencoba kekayaan kuliner Manado. Mulai dari tinutuan atau bubur Manado, kemudian sambal roa yang ikonik, mie cakalang yang saat ini bisa ditemukan di kota-kota besar Indonesia, hingga oleh-oleh kudapan klappertaart atau panada yang legit.

Wisata kuliner Manado menawarkan spektrum rasa yang cukup luas, gurih, pedas, manis, asin, semua bisa dipilih sesuai dengan selera. Tak heran jika kota ini juga menjadi tujuan wisatawan yang ingin berburu kelezatan sajian khas daerah yang berkunjung ke sana.

Baca Juga : Penggemar wisata kuliner, wajib ikut Bitung Tuna Fest Virtual 2021

 

Palembang, Tidak Hanya Pempek

Pempek memang tidak bisa dipungkiri menjadi salah satu makanan paling populer yang berasal dari Palembang. Tapi tahukah kamu kekayaan kuliner Palembang tidak hanya sekedar olahan ikan berupa pempek saja?

Kamu bisa juga mencoba tekwan yang bisa menghangatkan tubuh saat singgah ke sana. Dengan bahan dasar ikan dan tepung, tekwan disajikan bersama soun, kuah udang, irisan jamur, bawang goreng, serta seledri.

Masih ada lagi es kacang merah Palembang yang siap menyegarkan lidah setelah merasakan gurihnya tekwan dan pempek. Kemudian yang tak boleh ketinggalan adalah kue 8 jam. Kue ini terkenal sebab pada masa lampau, kue ini dikenal sebagai favorit para raja. Nama kue 8 jam berasal dari waktu pembuatannya, yang memang benar-benar  8 jam hingga siap disajikan.

 

Gudeg, Gudeg, Gudeg, Klatak, Ronde dari Yogyakarta

Satu lagi kuliner ikonik yang selalu terhubung dengan nama kota, gudeg. Seperti tak bisa lepas dari Yogyakarta, nyatanya gudeg memang salah satu kuliner khas Yogyakarta yang lezat dan memiliki cita rasa unik yang tak ditemukan di tempat lain.

Meski demikian akan rugi rasanya jika ke Yogyakarta tanpa mencicipi kuliner lain. Kamu bisa mencoba sate klatak, yakni satu kambing muda yang ditusuk dengan batang besar. Saat matang, rasanya benar-benar nikmati disajikan bersama kuah santan yang gurih.

Kemudian masih ada lagi wedang ronde yang bisa memberikan rasa hangat di tubuh sebab kuahnya berasal dari air jahe yang dipanaskan. Tak lupa, kamu wajib membawa pulang bakpia dari Kota Pelajar ini, agar kamu dikatakan sah berwisata ke Yogyakarta.

 

Kelezatan Coto Makassar yang Melegenda

Mungkin di tempat kamu tinggal saat ini ada penjual coto Makassar yang lezat. Namun jika memiliki kesempatan, rasanya sesekali kamu wajib menginjakkan kaki di Makassar, dan langsung mencoba kelezatan coto langsung di tanah Makassar.

Coto Makassar merupakan olahan daging disajikan dengan kuah kental beserta jeroan, dengan tambahan berbagai macam rempah. Lezat, hangat, dan nikmat, rasa dari coto Makassar asli tak hanya dirasakan di lidah namun juga sampai ke hati.

Selain itu masih ada olahan lain seperti sup konro yang juga tak kalah ikonik. Untuk menyegarkan mulut, kamu bisa menjadikan es palu butung sebagai solusinya. Sudah pernah mendengar kue bagea? Jika belum, kue ini bisa jadi oleh-oleh unik khas Makassar sekaligus cemilan di perjalanan pulang nanti.

 

Cek dari Kalimantan, Ada Soto Banjar

Yap, Kalimantan juga menjadi rumah dari olahan nikmat bernama soto banjar. Soto ini, seperti namanya, merupakan soto khas suku Banjar yang ada di Kalimantan Selatan. Menggunakan ayam sebagai  bahan utamanya, rasa pekat terasa dari kayu manis, biji pala, dan cengkih.

Selain soto banjar kamu juga bisa menemukan lontong orari yang berbentuk segitiga, kemudian nasi itik gambut, mie bancir, dan masih banyak lagi yang lainnya. Tentu saja kuliner ini memiliki rasa otentik yang tidak akan kamu temukan di pulau atau tempat lain.

Baca Juga : Yuk, Cobain Sensasi Wisata Kuliner dari Rumah Lewat 4 Event Ini!

 

Kekayaan wisata kuliner Indonesia masih banyak yang masih belum masuk ke dalam daftar ini. Misalnya papeda dari Papua, kemudian ayam taliwang, plecing kangkung, dan ketoprak khas Jakarta. Tak perlu cemas, karena banyak makanan khas daerah Indonesia akan dijajakan di Jakarta Fashion & Food Festival.

 

Jakarta Fashion & Food Festival 2022

Sesuai dengan namanya, acara ini akan menjadi ruang pameran untuk berbagai karya fashion dari seluruh penjuru Indonesia. Kain-kain khas, jenis pakaian daerah, dan kreasi anak negeri yang beragam akan tersaji.

Tidak lupa dengan berbagai makanan khas daerah yang akan dijajakan pula pada acara ini. Jadi kamu bisa berkunjung ke sana, dan mencicipi berbagai makanan khas daerah. Tak perlu cemas, karena tenant yang dihadirkan akan diusahakan memiliki cita rasa otentik, sehingga bisa merepresentasikan rasa asli makanan-makanan khas dari berbagai daerah ini. Persiapkan agenda wisata kuliner kamu di Jakarta Fashion & Food Festival pada 1 September hingga 16 Oktober 2022 nanti #DiIndonesiaAja!