Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia dengan lebih dari 17.000 pulau di wilayahnya. Terbentang sepanjang 5.000 km dari timur ke barat dan 1.700 km dari selatan ke utara. Sebagai perbandingan, bentangan timur ke barat wilayah Indonesia berjarak lebih jauh dibandingkan dengan jarak dari pantai timur ke pantai barat Amerika Serikat
Selama hampir lebih dari lima abad, begitu banyak aspek kehidupan di Indonesia berevolusi secara signifikan, dipengaruhi kekayaan dan keragaman bahari yang dimilikinya. Keadaan tersebut merupakan salah satu faktor utama yang membentuk Indonesia sebagai negara dengan budaya dan peradaban seperti yang kita kenal pada saat ini, Satu contoh yang cukup jelas terlihat dari perahu phinisi khas suku Konjo, Bugis di Sulawasi Selatan. Jenis perahu yang mampu mengarungi lautan hingga ke pantai di benua Autralia dan Afrika ini sudah dikenal sejak berabad silam dan masih relevan dengan peradaban masa kini.
Kekayaan budaya, matahari yang bersinar sepanjang tahun serta keindahan alam Indonesia telah menjadikan negeri ini sebagai salah satu pilihan tujuan utama wisata serta menarik kunjungan para pelancong ke Indonesia untuk berlibur menikmati pesona alam dan budaya Indonesia
Khususnya dalam tiga dasawarsa terakhir, Indonesia telah menjelma menjadi salah satu tujuan wisata pilihan dunia. Indonesia dikenal sebagai tujuan wisata yang menawarkan keragaman dan kekayaan budaya, keindahan alam dan pilihan atraksi wisata lainnya, didukung dengan infrakstruktur yang lebih baik dibanding masa sebelumnya.
Seiring dengan perkembangan industri transportasi dan industri wisata itu sendiri, kunjungan wisatawan Indonesia kini tidak hanya tergantung pada transportasi udara dan darat saja, namun juga pada penggunaan moda transportasi laut. Hal ini terlihat dari pertumbuhan kunjungan kapal pesiar international ke Indonesia yang menunjukkan tren positif.
Pemerintah Indonesia menyadari sepenuhnya pertumbuhan serta potensi yang ada pada segmen wisatawan ini. Untuk itu,pemerintah telah menempuh berbagai upaya yang ditujukan untuk meningkatkan kunjungan segmen pasar ini serta mendorong mereka untuk tinggal lebih lama lagi dalam setiap liburannya.
Situs mikro kapal pesiar ini ini merupakan bagian dari situs indonesia.travel yang disusun dan dikelola oleh Kementerian Pariwisata Indonesia. Situs mikro ini mencoba menyajikan beberapa informasi penting seperti peraturan pemerintah, informasi pelabuhan keluar masuk, tujuan wisata sekitar pelabuhan, badan otoritas pemerintah dan mitra kerja terkait, serta informasi lainnya yang dapat berguna bagi wisatawan dan pelaku pasar wisata bahari ke Indonesia.
Indonesia terletak di jantung kawasan Asia Tenggara yang ramai, berbatasan dengan Thailand, Malaysia, Singapura, Brunei, Filipina, Timor Timur dan Papua Nugini. Keberadaannya di persimpangan Asia dan Australia ini juga telah menciptakan kekayaan alam dan budaya yang beragam dan dinamis. Letak Indonesia di sepanjang khatulistiwa memberikan keuntungan bagi wisatawan untuk dapat menikmati matahari sepanjang tahun.
Important Notice